News

Atraksi Seni Budaya, Meriahkan Momentum Menyambut Tahun Baru Imlek di Nusa Dua

Wisatawam nerinteraksi dengan Barong Sai. di kawasna The Nusa Dua,

MANGUPURA – sightseeingbali.id

Atraksi seni budaya khas Imlek, seperti Barongsai, Wushu, dan Liong Dance, digelar di kawasan The Nusa Dua, Senin 27 Januari 2025. Bertempat di Bali Collection dan The Bay Bali, aktivitas yang dapat menjadi daya tarik wisatawan ini, sekaligus jadi alternatif hiburan bagi pengunjung selama libur menyambut Tahun Baru Imlek 2025.

Sebagai salah satu momen yang dinantikan setiap tahunnya, perayaan Imlek 2576 Konsili di tahun 2025 ini, kawasan The Nusa Dua juga bersolek. Sejumlah ornamen dan dekorasi khas Imlek, menghiasi kawasan, yang tersebar di berbagai titik strategis di The Nusa Dua. Seperti pintu masuk kawasan, Tugu Mandala, Bale Kulkul, hingga area tenant.

Group Head Operation and Service The Nusa Dua, I Putu Trisna Wijaya menyampaikan, pagelaran budaya ini bisa menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun wisatawan asing yang tengah berkunjung ke kawasan The Nusa Dua. Pada momentum ini, ITDC juga berkolaborasi dengan para tenant kawasan untuk menghadirkan pengalaman paling berkesan bagi para pengunjung dalam merayakan hari spesial ini.

Sementara, untuk memastikan kenyamanan dan keamanan pengunjung selama menikmati libur panjang, tim satuan pengamanan ITDC terus melakukan pengamanan dan patroli di seluruh kawasan. Langkah ini merupakan bagian dari upaya ITDC untuk memberikan pengalaman liburan yang menyenangkan dan aman bagi wisatawan.

“ITDC berkomitmen untuk terus menghadirkan acara-acara spesial yang tidak hanya meningkatkan daya tarik kawasan tetapi juga mendukung pertumbuhan industri pariwisata di Bali. Kami mengundang seluruh wisatawan untuk menikmati kemeriahan perayaan Chinese New Year di The Nusa Dua dan merasakan pengalaman tak terlupakan bersama keluarga dan teman,” ucapnya. (SSB)

 

Baca Juga:  Selain Yoga dan Meditasi, Potensi Surfing dan Wedding Akan Dikembangkan di Kawasan The Nusa Dua

Anda Juga Menyukai

News

Lonjakan Penumpang di Bandara Ngurah Rai, Sinyal Kebangkitan Pariwisata Bali

MANGUPURA – sightseeingbali.id Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai – Bali, mencatatkan sebanyak 12.522.400 penumpang domestik maupun internasional selama tahun
News

Imigrasi Ngurah Rai, Buka Layanan Paspor Akhir Pekan dan Eazy Passport

MANGUPURA – sightseeingbali.id Layanan Paspor Simpatik dan Eazy Passport khusus kelompok rentan, kembali digulirkan Direktorat Jenderal Imigrasi (Ditjen Imigrasi). Kegiatan
Translate »